Suka Belanja Online? Berikut Aplikasi Belanja Online Terbaik

administrator

0 Comment

Link
aplikasi belanja online terbaik

Edukasinewss – Di era digital saat ini, belanja online tidak bisa dihindari karena terbukti sangat mudah dan cepat. Selain itu, apapun bisa kamu beli di toko online seperti kebutuhan sehari-hari, pakaian, elektronik, hingga membayar tagihan. Akan tetapi, kamu harus menggunakan aplikasi belanja online terbaik.

Dengan begitu, kamu tidak perlu takut atau was-was karena aplikasi yang digunakan sudah terpercaya dan aman. Terkadang belanja online juga membuat takut akan adanya penipuan.

Daftar Rekomendasi Aplikasi Belanja Online Terbaik

Aplikasi belanja online bisa dikatakan terbaik adalah aplikasi yang memberikan kemudahan dalam melakukan transaksi melalui fitur-fitur unggulan yang dimiliki. Biasanya, setiap aplikasi online memiliki keunggulan tersendiri, ketahui apa saja aplikasi yang dapat kamu gunakan:

1. Shopee

Awal berdirinya Shopee sebenarnya dikhususkan untuk memenuhi kebutuhan perempuan seperti fashion, kosmetik, skincare, dan lainnya. Akan tetapi, saat ini sudah bisa menemukan kebutuhan sehari-hari di dalamnya dan keperluan untuk semua umur dan gender.

Shopee adalah e-commerce terbesar di Indonesia yang sangat diminati banyak pengguna. Daya tarik dari Shopee adalah adanya flash sale yang dilakukan setiap jam dan tanggal cantik tertentu. Ada juga fitur chat yang menghubungkan penjual dan pembeli secara langsung.

Selain itu, promo menarik lainnya adalah gratis ongkos kirim atau ongkir sehingga dapat bebas biaya kirim. Pada pengirimannya, juga terdapat Garansi Shopee sehingga kamu tidak perlu khawatir untuk barang yang kamu beli tidak datang juga maka bisa melakukan pembatalan.

Bahkan, saat ini kamu bisa memanfaatkan layanan Shopee Food untuk membeli makanan dengan jasa pesan-antar makanan dari warung di daerah sekitar kamu.

2. Tokopedia

Dikenal sebagai toko hijau yang banyak memiliki fitur-fitur sederhana dan mudah digunakan bahkan untuk pemula. Menariknya, Tokopedia ini sering memberikan cashback untuk pengguna yang melakukan pembelian pada toko yang terdaftar pada Tokopedia.

BACA JUGA  Aplikasi yg Digunakan Untuk Membuat Server VoIP Adalah

Selain itu, transaksi bisa dilakukan dengan nyaman karena pembayarannya yang aman. Pembayaran bisa dilakukan secara tunai atau COD dan bisa menggunakan metode pembayaran online seperti bank, OVO, dan masih banyak lagi.

Siapa bilang melacak pesanan di Tokopedia sangat sulit? Kamu bisa melacaknya secara real time karena history pesanan sedang berada dimana sudah tersedia. Dengan begitu, pembelian barang dengan harga yang cukup mahal tidak akan membuat kamu khawatir.

3. Lazada

E-commerce yang satu ini adalah anak perusahaan dari Alibaba Group yang telah hadir pada tahun 2004. Lazada sendiri sudah berhasil masuk ke dalam beberapa negara di Asia Tenggara seperti Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, serta Vietnam.

Keunggulan yang dimiliki Lazada adalah banyaknya promo serta voucher yang diberikan untuk para pengguna aplikasi yang ingin melakukan belanja online. Promo menarik tersebut akan membuat pelanggan mudah mendapatkan barang kebutuhan dengan harga yang terjangkau.

Salah satu event besar dari Lazada bernama Lazada Birthday Sale yang di dalamnya banyak sekali promo dan voucher menguntungkan.

Kategori khusus yang dimiliki Lazada ini adalah LazMall dengan kumpulan banyak merek resmi dan asli yang menjalin kerja sama untuk menjual produknya di Lazada. Dengan berbelanja di LazMall, maka dipastikan bahwa barang tersebut original dan langsung dikelola oleh merk tersebut.

4. Bukalapak

Setiap aplikasi memiliki warna identik tersendiri, seperti Bukalapak dengan warna merah tua yang dominan. E-commerce dengan iklan-iklan unik dan menarik ini juga banyak digunakan oleh pengguna.

Di dalamnya pasti terdapat flash sale sebagai promo menarik serta program untuk potongan harga dalam berbelanja. Kategori khusus yang dimiliki oleh Bukalapak ini adalah BukaMall dan BukaMart.

BACA JUGA  Aplikasi Menghasilkan Uang Di Dana Terbaru Tanpa Menonton Iklan

Perbedaannya adalah untuk BukaMall banyak menyediakan barang asli serta bergaransi dari merk-merk ternama dan langsung dikelola merek tersebut. Sedangkan, untuk BukaMart lebih kepada penjualan kebutuhan rumah tangga dan kebutuhan sehari-hari.

Dengan begitu, kamu bisa merasakan berbelanja di mall atau minimarket untuk membeli kebutuhan kamu namun dengan cara virtual. Kini kamu tahu, jika Bukalapak ini menjadi aplikasi belanja online terbaik dan terlengkap di kalangan e-commerce.

5. Blibli.com

Salah satu toko online terbesar di Indonesia yang direkomendasikan adalah Blibli.com dengan identik warna birunya. Fitur yang diberikan cukup banyak dan yang menjadi unggulannya adalah pembayaran cicilan 0% untuk belanja yang kamu lakukan.

Di sini kamu juga bisa merasakan minimarket virtual karena hadir Blibli Mart yang menjual banyak kebutuhan sehari-hari bahkan toko grosir barang tertentu.

Keamanan pada Blibli.com sangat terjamin sehingga tidak perlu khawatir untuk menggunakan aplikasi ini. Promo menarik yang diberikan baik untuk potongan harga atau gratis ongkir bisa dirasakan untuk menambah pengalaman dalam berbelanja online secara murah dan menyenangkan.

6. JD.id

Menariknya, aplikasi belanja online yang satu ini sangat mengedepankan penjualan barang elektronik. JD.id memang bisa diandalkan dalam melakukan penjualan online berupa smartphone, tablet, laptop, komputer, smart TV, dan masih banyak lagi.

Harga yang ditawarkan di sini cukup terjangkau serta proses pembayarannya sangat mudah dan cepat. Beberapa metode pembayaran yang dapat dilakukan adalah COD, CSOD, online payment, serta bisa transfer Bank.

7. Zalora

Untuk aplikasi belanja online terbaik selanjutnya merupakan aplikasi yang dikhususkan untuk barang-barang branded. Ya, apalagi jika bukan aplikasi online berkelas Zalora.

Zalora bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan fashion yang memiliki banyak pilihan barang branded dan terbukti berkualitas tinggi. Menariknya, jika berbelanja di Zalora pembayaran bisa dilakukan dengan COD.

BACA JUGA  Tips Belanja Hemat Yang Perlu Kawan Puan Terapkan Saat Menghadapi Promo 5.5

Bahkan jika merasa tidak cocok dengan barangnya, bisa dilakukan proses retur saat barang diterima.

Dengan daftar rekomendasi aplikasi belanja online terbaik di atas, bisa dipastikan bahwa sangat banyak aplikasi dengan keuntungan serupa. Oleh sebab itu, kamu bisa menggunakan semuanya dan memaksimalkan promo, kode voucher, serta potongan harga yang ada di masing-masing aplikasi.

Share:

Related Post

Leave a Comment